Ketua DPW PWDPI Bali Ucapkan Selamat Imlek, Ajak Tingkatkan Toleransi Antar Umat.

 

BALI,NUSANTARAMURNI.com-Mujiardi Santoso, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI) Provinsi Bali, menyampaikan ucapan selamat Tahun Baru Imlek 2576 kepada seluruh masyarakat Tionghoa di Bali. Dalam pesan yang disampaikannya, Mujiardi berharap tahun ini membawa kedamaian, kesuksesan, dan keharmonisan bagi semua.

“Gong Xi Fa Cai! Semoga tahun ini membawa kedamaian di hati, kesuksesan dalam kerja, dan cinta dalam keluarga,” ucap Mujiardi dengan penuh semangat.

Lebih lanjut, Mujiardi menekankan pentingnya toleransi dan kerukunan antar umat beragama di Indonesia, khususnya di Bali.

Menurutnya, keberagaman adalah kekayaan bangsa yang harus dijaga dan dirawat bersama.

“Dengan menjaga toleransi dan kerukunan, kita turut berkontribusi dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tegasnya.

Ucapan selamat Tahun Baru Imlek dari Ketua DPW PWDPI Bali berharap semangat persatuan dan toleransi terus terjalin erat di tengah keberagaman masyarakat Indonesia.

AR81